Ucapkan Terima Kasih, Ketua IPNU Sumsel Katakan Bantuan Kapolda Beri Kebahagiaan Untuk Masyarakat 

Palembang # Beritapali.com – Kapolda Sumsel Irjen Pol A.Rachmad Wibowo,SIK melalui Direktur Intelkam Polda Sumsel menyerahkan paketan sembako kepada perwakilan Mahasiswa, BEM dan Cipayung Plus Sumsel, di Gedung Presisi Polda Sumsel, Kamis (4/4/2024).

DirIntelkam Polda Sumsel Kombes Pol Iskandar F Sutisna., S.ik, M.Si. mengatakan pihaknya selama ini bersama adik-adik mahasiswa Cipayung Plus dan ada 21 organisasi kemahasiswaan di Palembang sudah berkolaborasi dengan baik dengan Polda Sumsel.

Jelasnya, menjelang Idul Fitri 1445 H ini, Kapolda Sumsel membagikan sedikit rezeki berupa paket sembako kepada adik-adik mahasiswa yang sudah sama-sama menjaga Kamtibmas di Sumsel. Sehingga aman dan terkendali.

“Diharapkan kedepan akan tetap terjalin kerjasama dengan baik. Apa yang diberikan ini adalah bentuk perhatian Bapak Kapolda dalam rangka menyambut hari Raya Idul Fitri 2024,”katanya.

Dalam kesempatan ini, sambung Iskandar F Sutisna, pihaknya berpesan untuk bersama-sama menjaga keamanan di Sumsel.

“Kemaren sudah dilaksanakan Pemilu Pilpres dan Pileg, Alhamdulilah berjalan aman dan lancar. Saat ini sedang menunggu pelaksanaan PAPU. Alhamdulillah Sumsel tetap aman, ini karena kolaborasi kita bersama menjaga Sumsel zero konflik,” tuturnya.

Ketua PW IPNU Sumsel Dodi Hari Utama, menambahkan bahwa hari ini pihaknya berkolaborasi dengan Cipayung Plus digelar kegiatan berbagi paket sembako yang diselenggarakan oleh Polda Sumsel dan Cipayung Plus.

“Ini momen yang baik dihari baik. Ini bukti nyata Polda Sumsel dan Cipayung Plus untuk masyarakat Kota Palembang. Harapannya mudah-mudahan paket sembako ini dapat membantu warga masyarakat Palembang yang membutuhkan,” ungkapnya.

Tidak sampai disitu dibalik itu semua, Dodi juga mengatakan bahwa dengan hubungan yang erat selama ini menjadi bukti sinergitas dan kerjasama antar PW IPNU Sumsel bersama Kepolisian Republik Indonesia merupakan hal yang membawa dampak positif bagi semua pihak.

Baca Juga:  Sosialisasi Menjelang Pemilu, Ratusan Pemotor Dari Partai Buruh Lakukan Konvoi Kendaraan Roda Dua Di Wilayah Kecamatan Kemuning 

” Yang jelas dibalik semua kegiatan ini membuktikan bahwa sinergitas dan kerjasama antar PW IPNU Sumsel bersama Kepolisian Republik Indonesia merupakan contoh yang baik dan membawa dampak positif bagi semua pihak. ” ujar Dodi Hari Utama. (Cha/Rilis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *