‎Puncak Dies Natalis ke-46 tahun 2025 SMP Negeri 1 Talang Ubi. ‎

‎Pali, Beritapali.com — Perayaan ulang tahun sudah menjadi tradisi kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap sekolah tiap tahunnya, tak terkecuali SMP N 1 Talang Ubi Kabupaten Pali. Tepat tanggal 19 Februari 2025 kemarin, SMP N 1 Talang Ubi memasuki usia ke-46 tahun.

Exif_JPEG_420

‎SMP Negeri 1 Talang Ubi merupakan lembaga pendidikan jenjang sekolah menengah pertama yang telah berdiri sejak 17 Februari 1979. Pada tahun 2025 ini, SMP Negeri 1 Talang Ubi genap berusia 46 tahun.

Exif_JPEG_420

‎Sebagai bagian dari Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir SMP Negeri 1 Talang Ubi berkomitmen untuk mencetak lulusan yang berprestasi dan berkarakter.

Exif_JPEG_420

‎Spensa Special Anniversary (SSA) adalah kegiatan yang diadakan untuk memperingati Dies Natalis SMP Negeri 1 Talang Ubi telah berhasil di gelar pada hari Rabu, (26/02/2025), Bertempat di halaman SMP N 1 Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali).

Exif_JPEG_420

‎Sebagai mana Dies Natalis merupakan Acara yang diadakan setiap tahun sebagai bentuk rasa syukur untuk memperingati hari didirikannya sekolah serta sebagai wujud pengembangan kreativitas anak bangsa.

Exif_JPEG_420

‎Dies Natalis ke-46 tahun 2025 SMP Negeri 1 Talang Ubi kembali menggelar Kegiatan ini dengan nama “3rd Spensa Special Anniversary (SSA)” yaitu “Satu Tahun, Satu Komitmen: Mengabdi Dengan Hati Berbakti Untuk Nengri”

Exif_JPEG_420

‎Dengan berbagai kegiatan yang mengoptimalkan potensi seluruh peserta didik di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir. Dies Natalis ini ditunjukkan kepada seluruh SD/MI dalam ruang lingkup wilayah di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir.

‎Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sekolah serta memberikan pengalaman kepada siswa/wi yang mengikuti dan berpartisipasi pada ajang tahun tersebut.

‎Dengan terselenggaranya kegiatan Dies Natalis Ke-46 SMP NEGERI 1

‎TALANG UBI diharapkan kelak mampu menjalin kerjasama dengan Sekolah lain yang berada di daerah Sumatera Selatan.

Baca Juga:  Sebanyak 15 Siswa Yayasan Ikhwanul Muslimin RA Mubarok Batang Pane I Lancar Dan Sukses.

‎Dimana Perayaan tahun ini terasa berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena perayaan tahun kali ini diselenggarakan selama Lima hari yakni tanggal 22 dan 6 Februari 2025.

‎Dimana pada tanggal 10-20 Februari diadakan pendaftaran peserta lomba yang diikuti oleh peserta setiap Sekolah SD/MI Nengri dan Swasta Se-kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir atau “3rd Spensa Special Anniversary (SSA)” Yaitu, Technical Meeting pada tanggal 20 -25 Februari 2025 dan acara dibuka pada 24 Febuari 2025 dengan berbagai perlombaan, Seperti Futsal, Komix Strip, Estafet Egrang, Solo Vokal dan Tari Tradisional.

‎Acara Puncak yang yang jatuh pada hari ini Rabu, 26 Februari 2025 diikuti oleh seluruh Sekolah SD/MI Nengri dan Swasta Se-kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir dan diteruskan dengan pemotongan nasi tumpeng sebagai rasa syukur atas apa yang telah diselenggarakan.

‎Tanggal 26 Februari menjadi puncak acara peringatan HUT  SMP N 01 Talang Ubi dengan dihadiri beberapa tokoh masyarakat seperti Bupati Pali yang diwakili oleh asisten 1 Andre Fajar Wijaya Ssi, Msi, Csep., Plt, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pali Ardian Putra Muhdanili, ST., yang diwakili oleh Kasi kurikulum Dinas pendidikan Pali.

‎Yeni Kurnia Spd, Msi, Ketua komite/jajarannya, Kepala sekolah SD/MI Nengri dan Swasta Se-kabupaten Pali, Dewan guru SMP N 1 Talang Ubi, Peserta OSIS dn para siswa-siswi lainnya.

‎Yeni Kurnia Spd, Msi, Kasi kurikulum Dinas pendidikan Pali. Menyampaikan dan sangat mengapresiasi atas kinerja yang telah dilakukan oleh SMP N 1 Talang Ubi, yang mana melalui Dies Natalis SMP Negeri 01 Talang Ubi ini, Para siswa dapat berkompetisi di Ajang selanjutnya seperti tingkat Tingkat Kecamatan, Tingkat Kabupaten, Tingkat Provinsi dan Nasional.

Baca Juga:  Ketum PPAM Indonesia Effendi Mulia Apresiasi Demo Aksi Damai FARP Dikantor Pemkot Palembang

‎”Harapan kami untuk depannya acara seperti ini sangat kami Ngapresiasikan, Karena para siswa-siswi dapat berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi untuk kedepannya, Melalui Dies Natalis SMP Negeri 01 Talang Ubi ini, Para siswa dapat memberikan motivasi yang terbaik untuk Bangsa,”Ucapnya.

‎Saya hadir disini mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pali, Berhubungan beliou tidak bisa hadir dikarenakan keadaan sakit, Jadi saya atas nama keluarga besar Dinas Pendidikan Kabupaten Pali mohon maaf jika beliau tidak dapat hadir, Dan kami juga sangat mengapresiasi karya anak-anak didik baik SD, SMP dan SMA,”Tutupnya dalam Pidatonya.

‎Semetara itu PLH Kepala Sekolah SMP N 1 Talang Ubi Edison, M,Pd. Mengatakan, Dalam memperingati Dies Natalis SMP Negeri 1 Talang Ubi yang ke-46 ini sebagai wadah aspirasi dan ekperisi untuk para siswa-siswi dan berbenah untuk tetap menjaga Marwah Sekolah.

‎”Dies Natalis SMP Negeri 1 Talang Ubi yang ke-46 ini merupakan tahun Replexsi bagi kami dan seluruh dewan guru untuk berbenah dan menjaga Marwah kami sebagai pihak Sekolah terus meningkat kualitas kami dalam bidang Pendidikan.,”Tuturnya.

‎Dan tahun ini melalui Dies Natalis kami membuka wadah aspirasi dan ekperisi untuk siswa-siswi untuk mengikuti lomba bidang seni dan Olahraga.,”Ucapnya.

‎Pada kesempatan itu juga, PLH Kepala Sekolah SMPN 1 Talang Ubi, Edison S.pd, Gr, Juga menyampaikan akan tetap konsisten dalam mengedepankan prestasi sekolah baik akademis maupun non akademis serta perayaan hari jadi SMP Negeri 1 Talang Ubi rutin dilakukan hampir setiap tahun dan juga merupakan ajang dari penggalian bakat siswa.

‎”Yang tak kalah penting itu tetap menjaga mutu dari pendidikan, tapi kami juga harus mendukung potensi dan kemampuan yang dimiliki anak didik kami, dari sinilah mereka bisa berkembang untuk meraih prestasi dan juga bisa mengharumkan nama sekolah ini,” sampainya.

Baca Juga:  Kapolres PALI membagikan paket sembako kepada warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Talang Ubi.

‎”Perayaan ini sengaja kita mulai beberapa hari sebelum pada acara puncak hari ini, kita mulai dari hari Jum’at dengan mengadakan beberapa perlombaan yang juga diikuti oleh siswa-siswi dari sekolah lain di kecamatan Talang Ubi. Inilah salah satu bentuk kita dalam menggali potensi pada anak-anak,” ungkapnya.

‎Edison berharap kedepannya SMP Negeri 1 Talang Ubi lebih maju dari segala bidang positif dan lebih baik lagi prestasinya.

‎”Semoga sekolahnya tambah maju, tambah meningkatkan lagi kualitas pendidikan, siswa siswi meningkat karakternya ke arah yang lebih positif dan guru gurunya memiliki kualitas yang meningkat dari sebelumnya dan juga bisa menghasilkan lulusan terbaik,” tutup Edison.

‎Dies Natalis Acara ke-46 kali ini diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya bersama yang diikuti oleh seluruh tamu undangan, guru, k, komite, siswa dan keluarga besar SMP N 1 Talang Ubi. Kegiatan ini dilakukan di tengah lapangan upacara SMP N 1 Talang Ubi Di bawah langit yang cerah.

‎Puncak acara HUT SMP N 1 Talang Ubi yang ke-46 dibuka hiburan Pagelaran pentas seni seperti persembahan Tari Tradisional yang dibawakan oleh siswa SMP N 1 dan SD/MI, pentas lagu tradisional Sumatera Selatan yang dibawakan oleh siswa dan lainnya untuk persembahan siswa-siswi untuk menjadi hiburan bagi para tamu undangan. dengan dilanjutkan pembagian Hadiah bagi siswa-siswi SD/Mi Nengri dan Swasta Se-kabupaten Pali peserta pemenang lomba di Dies Natalis ke-46 tahun 2025 SMP Negeri 1 Talang Ubi.

‎Liputan : Rahasmin Sawiran.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *