PLH Kapolsek Penukal Abab, AKP Ardiansyah, S.H., bersama jajarannya melaksanakan kegiatan Jumat Curhat.

Pali, Beritapali.com – Dalam rangka mempererat silaturahmi dengan masyarakat dan mendengarkan aspirasi warga, PLH Kapolsek Penukal Abab, AKP Ardiansyah, S.H., bersama jajarannya melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Desa Pengabuan, Kecamatan Abab, Kabupaten PALI. Pada Jumat (20/12/2024).

 

Kegiatan yang berlangsung pada Jumat pagi ini juga menjadi momentum penting untuk menyampaikan imbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta sosialisasi program pemerintah terkait ketahanan pangan.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolsek Penukal Abab IPTU Maryono, Kanit Binmas Aiptu Zeni Irwanto, Bhabinkamtibmas Bripka Sucipto, dan Briptu Yayan.

 

Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh warga Desa Pengabuan yang memanfaatkan kesempatan untuk menyampaikan berbagai keluhan terkait keamanan lingkungan, serta usulan untuk kemajuan desa.

 

AKP Ardiansyah menegaskan pentingnya kolaborasi antara aparat kepolisian dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

 

“Kami hadir untuk mendengar langsung permasalahan yang dihadapi warga. Selain itu, kami juga ingin menyampaikan pentingnya menjaga ketahanan pangan sebagai salah satu prioritas program pemerintah yang harus didukung bersama,” ujarnya.

 

Dalam sesi dialog, beberapa warga mengungkapkan keresahan terkait maraknya isu kenakalan remaja dan permintaan pengawasan lebih intensif di beberapa titik rawan di desa.

 

Menanggapi hal tersebut, IPTU Maryono memastikan bahwa Polsek Penukal Abab akan meningkatkan patroli dan memperkuat sinergi dengan perangkat desa serta masyarakat.

 

Selain diskusi tentang Kamtibmas, Kanit Binmas Aiptu Zeni Irwanto memberikan penyuluhan singkat tentang cara mendukung program ketahanan pangan, seperti pemanfaatan lahan pekarangan untuk bercocok tanam dan pentingnya menjaga keberlanjutan sumber daya lokal.

 

Kegiatan ini ditutup dengan foto bersama sebagai simbol kebersamaan antara aparat kepolisian dan warga Desa Pengabuan.

Baca Juga:  Polsek Penukal Utara menggelar apel persiapan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).

 

“Kami berharap komunikasi seperti ini terus terjalin sehingga masyarakat merasa lebih dekat dengan kepolisian,” kata Bripka Sucipto yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas di wilayah tersebut.

 

Jumat Curhat menjadi salah satu program unggulan Polri yang bertujuan mendekatkan diri dengan masyarakat, mendengar langsung permasalahan mereka, serta memberikan solusi yang nyata.

 

Kehadiran aparat kepolisian di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi semua pihak.

 

(Rahasmin/Tim).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *