Di bulan Ramadhan 1444 H Polres PALI melalui Kabag SDM ,Kasubagwatpers, Kasat Binmas dan anggota polres PALI membagikan Taqjil.

Beritapali.com : Di bulan Ramadhan 1444 H tahun 2023 ini, jajaran Polres PALI melalui Kabag SDM ,Kasubagwatpers, Kasat Binmas dan anggota polres PALI membagikan Taqjil melaksanakan kegiatan berbagi takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat, Kamis (06/04/2023) sekira pukul 15.20 wib.

 

Kegiatan berbagi takjil yang dilaksanakan di Simpang Lima, kelurahan Talang Ubi Timur, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), mendapat respon positif serta di sambut gembira oleh masyarakat yang melintasi dan mengambil takjil berbuka gratis ini.

 

Dalam kesempatan ini, Kapolres Pali AKBP Khairu Nasrudin,S.I.K.,M.H melalui Kabag SDM polres pali Kompol Al Busro, S. Sos bersama anggotanya menyampaikan semoga dengan kegiatan ini, bisa terus terjalin silaturahmi baik serta terciptanya hubungan yang Humanis antara Polri dengan masyarakat.

 

“Kita berbagi takjil kepada para pengendara yang melintas di simpang lima, selain para pengendara, Ojek dan pejalan kaki, Alhamdulilah ada sebanyak 100 paket takjil telah kita bagikan kepada para pengendara yang melintas di kawasan simpang Lima”, Ucapnya.

 

Kegiatan dilaksanakan oleh , Kompol Syamsuri, AKP Faisal Kamil, S.H. IPDA Maryono, AIPDA Deni. I, BRIPKA Arie Y, BRIPKA Harry. P, BRIPTU Wika, BRIPDA Bagas, BRIPDA Ferliyansya .

 

“Kami jajaran Polres PALI mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa 1443 H, semoga puasa kita tahun ini menjadikan diri kita untuk selalu beramal serta meningkatkan ibadah kepada Allah, SWT,” pungkasnya.

 

(Rahasmin/Tim).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *