Ciptakan Rasa Aman Untuk Masyarakat Kota Palembang, Samapta Polda Sumsel Adakan Patroli KRYD

BERITAPALI.COM | PALEMBANG – Direktorat Samapta Polda Sumsel kerahkan kekuatan sebanyak 15 personil dalam rangka menciptakan Harkamtibmas diwilayah hukum Polrestabes Palembang yang pimpin patroli KRYD regu B Ipda yanwar Istama SH dengan meningkatkan patroli serta melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) di sejumlah lokasi wilayah hukum Polrestabes Palembang sabtu dan  minggu 11-12 maret 2023 dimulai pukul 20.00 WIB berakhir pukul 08.00.Wib

“Kegiatan yang menyasar para pengguna jalan untuk mengantisipasi terjadinya tindakan kejahatan C3 (curat, curas dan curanmor).

KRYD yang dilakukan personel direktorat samapta polda Sumsel, seperti di jalan Kebun gede wilayah hukum ilir barat Satu (IB.I), Yakni monitoring pengamanan pesta rakyat ganjar pranowo, dilanjutkan melaksanakan patroli KRYD didaerah rawan kejahatan 3C wilayah hukum Polrestabes Palembang.

Ditempat terpisah saat dimintai keterangannya Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Drs Supriadi MM melalui Kasubbid Penmas AKBP Yenni Diarty SIK ahad 12 /03/2023 siang.

” menjelaskan kegiatan patroli KRYD tersebut sebagai bentuk pelayanan Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melakukan aktivitas di malam dan siang hari. “Kami rutin melaksanakan patroli cipta kondisi untuk mencegah terjadinya curat, curas dan curanmor, premanisme, balapan liar, tawuran serta kerawanan lainnya,” ujar AKBP Yenni Diarty. Dalam pelaksanaannya, petugas menyisir sepanjang jalur lintas yang ramai tempat masyarakat berkumpul  ke tempat-tempat rawan untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas.

“Kami berharap dengan adanya patroli bersama anggota ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat pengguna jalan yang melintas,” kata mantan Wakapolres Banyuasin.

(Chs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *