PT KAI Divre III Palembang Bersama BPN Sumsel Bersinergi Selamatkan Tanah Aset Negara

Beritapali.com # Palembang – PT Kereta Api Indonesia Divre III Palembang (PT KAI Divre III) menjalin kerjasama dengan Kantor Wilayah (Kanwil) Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) untuk mensinergikan sesuai fungsi dan kewenangannya.

Termasuk sebagai landasan dalam rangka Pelaksanaan Pendaftaran Tanah dan Penanganan Permasalahan Tanah Aset PT Kereta Api Indonesia (Persero) di wilayah Divisi Regional III Palembang.

Kerjasama ditandai dengan penandatanganan bersama Deputy Executive Vice President Divisi Regional III Palembang PT Kereta Api Indonesia (Persero), Mohammad Ramdany dan Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Sumsel, Yuniar Hikmat Ginanjar, SH., MH. Senin, (30/10/23), di atas Kereta Inspeksi Sriwijaya.

Harapan dari perjanjian kerjasama ini adalah, sebagai landasan dalam rangka Pelaksanaan Pendaftaran Tanah dan Penanganan Permasalahan Tanah Aset PT Kereta Api Indonesia (Persero) di wilayah Divisi Regional III Palembang.

Sedangkan ruang lingkup Perjanjian Kerja sama ini adalah pendaftaran tanah, seperti pendaftaran tanah pertama kali dan pemeliharaan data pendaftaran tanah.

koordinasi dalam rangka penanganan permasalahan aset tanah PT KAI yang melibatkan pihak lain dan atau dengan BPN, pertukaran data dan atau informasi terkait aset tanah PT KAI, dan peningkatan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) dari PT KAI dan BPN.

Manager Humas PT KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti dihadapan awak media menyampaikan, “dukungan dari jajaran Kantor Wilayah BPN Provinsi Sumsel sangat diperlukan, kenapa,??? karena untuk dapat melakukan penanganan permasalahan aset di wilayah Sumatera Bagian Selatan”, ujarnya.

Selain menjalin kerjasama dengan Kantor Wilayah BPN Provinsi Sumatera Selatan, sebagai upaya menyelamatkan aset negara, PT KAI Divre III Palembang juga menerima 55 buku Sertifikat dari Kantor BPN Kabupaten Muaraenim seluas 1.421.074 m2 yang merupakan program sertifikasi tahun 2023, dilingkungan PT KAI Divre III Pelembang.

Baca Juga:  Kapolsek Penukal bersama Camat melakukan pengecekan banjir di Desa Prabumenang dan sekitarnya.

Pada kesempatan itu, PT KAI Divre III Palembang juga memberikan penghargaan kepada 3 Kepala BPN di wilayah Sumsel yaitu :

1. Kepala BPN Kabupaten Muara Enim, Handry Uswander, HP., S ST., SH., MH, atas keberhasilan pensertifikatan dan penyelamatan aset tanah PT KAI pada tahun 2023 di wilayah Muara Enim.

2. Kepala BPN kota Palembang, Dr. Yuliandi. S.SiT., M.H., atas keberhasilan penyelamatan aset tanah PT KAI pada tahun 2023 di wilayah BPN kota Palembang.

3. Kepala BPN kabupaten Ogan Ilir, Abdullah Adrizal, S.T.,M.M., atas keberhasilan penyelamatan aset tanah PT KAI pada tahun 2023 di wilayah BPN kabupaten Ogan Ilir (OI).

Hadir juga dalam kegiatan tersebut BPN kota kabupaten yang berada di wilayah operasional Divre III Palembang.

Diantaranya, BPN kota Palembang, BPN Kabupaten Ogan Ilir, BPN Kota Prabumulih, BPN kabupaten Muara Enim, BPN Kabupaten Lahat, BPN Kabupaten Empat Lawang dan BPN kota Lubuklinggau.

“PT KAI Divre III Palembang akan terus berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam penyelamatan aset negara dan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan dan mengembangkan proses bisnis perkeretaapian”, tandasnya Aida.

 

Sumber : Rilis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *