Internet Gratis Untuk Desa Terancam Batal “Bisa Memalukan Bupati PALI”

Pali, Beritapali.com – Program internet gratis yang digagas pada Tahun 2023 untuk anggaran 2024 adalah salah satu program Bupati Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Program itu sedianya dibuat untuk mengantisipasi blankspot sinyal si beberapa wilayah.

Maka, Anggaran yang di gelontorkan oleh Dinas Kominfo PALI untuk internet gratis pun cukup fantastis, yakni sebesar Rp5,8 Milyar.

Progress pemasangan internet gratis yang sudah dikerjakan, sementara ini masih dalam kota Talang Ubi estimasi capaian 50 % yang mana diprioritaskan untuk menunjang kinerja Pemerintah untuk Fasilitas OPD, Puskesmas, Sekolah sekolah yang dekat dengan kota dan kantor Kelurahan.

Sementara untuk distribusi pemasangan di kantor Desa Sungai Baung, Benakat Minyak dan Semangos, menurut leading sectornya Kominfo PALI, belum bisa di pasang, dikarenakan Towernya dari SMP 7 sudah di cek Labrannya kendor dan harus di ganti dulu.

Terkhusus desa-desa di Kecamatan Talang Ubi mulai dari Simpang Tais, Talang Bulang sampai ke Desa Panta Dewa dan desa lainnya di kecamatan Talang Ubi, Kominfo mengatakan akan dikerjakan pada Mei ini.

Aan Jultravolta ST.,M.Kom, Kabid Tik Kominfo PALI menyayangkan Vendor yang mau untuk kerjasama pemasangan internet gratis ini cuma satu, karena banyak yang mundur padahal sudah masuk penawaran di E-kataloq.

“Penyebabnya dikarenakan ada rasa ketakutan mau Inves cukup besar takut nantinya hanya di Kontrak hanya 1 Tahun,” ungkap Aan.

Menurut Aan, penyebab yang menjadi alasan sehingga membuat lambatnya untuk menyelesaikan pekerjaan karena vendor terkendala masalah peralatan dan order barang, jadi hasil pekerjaan tidak bisa di pastikan.

Saat di tanya awak media, untuk target selesai di Tahun 2024 Aan Aan jultravolta St.M.Kom Kabid Tik Kominfo tidak dapat menjelaskan secara rinci, namun kami ia optimis dapat terselesaikan seluruh PALI.

Baca Juga:  Terkait air Sungai di Desa Harapan Jaya yang di duga tercemari oleh limbah batu bara toko pemuda Desa Harapan Jaya sekaligus ketua bidang hukum & advokasi ormas pemuda pancasila angkat bicara.

Menyikapi perihal ini selaku Pengamat pembangunan dan aktivis sosial Kabupaten PALI, Rosidi yang tergabung dalam Barisan Patriot Peduli Indonesia (BPPI) mengungkapkan ini adalah program Bupati PALI, jika tidak dapat di selesaikan di Tahun 2024 ini maka Ir. H. Heri Amalindo MM selaku Bupati Kabupaten PALI bisa jadi akan merasa malu.

“Jika mengamati dari apa yang di ungkapkan Aan jultravolta Kabid Tik Kominfo maka pemasangan internet gratis untuk di desa desa ini bisa terancam batal atau tidak terselesaikan di tahun ini,” ujar Rosidi berdasar pengamatannya.

(Rahasmin/Tim).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *