Pali: Puluhan Warga Talang Pipa Kelurahan Talang Ubi Barat Kecamatan Talang Ubi Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali) melakukan aksi demo di jalan permukiman warga Talang Pipa bawah Rabu,(22/03/2023).
Hal tersebut memancing emosi Masyarakat, Lantara Jalan permukiman Warga ditutup oleh pengembang levender pembangunan kios/ruko diatas Jalan pemukiman Warga.
Muhammad Suwito Ketua RW 03 Lis ketua RT mengatakan, kami bersama Masyarakat siapapun ingin membangun silakan kami tidak melarang. tapi jangan membangun di atas badan jalan setapak pemukiman Warga,”ujarnya.
“Ya, kami setuju siapo bae nak bangun silakan, tapi jangan membangun diatas jalan warga cak ini. karena ini akses utama jalan warga, sebab kalo musim banjir orang lewat sini galo pakai perahu karet,” Ucapnya.
Di sini ada sekitar 60an KK, tapi yang lewat sini seluruh Masyarakat Talang Ubi, karena ini jalan tembusnya pasar Talang Ubi, kalau Jalan pasar macet Warga pernah lewat sinilah,”Tutupnya.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua RT.07 LIS.
“Kami dari Masyarakat tidak setuju kalau mau dibangun, tapi kalau mau di bangun ambil bagian tanah nyo bae, Jangan ganggu badan Jalan Masyarakat sebab kami belum lahir Jalan ini lah Ado,”ujarnya.
harapan kami sebagai warga ke Pemkab Pali terutama Bupati Pali, Semoga memberikan solusi permasalah jalan di Talang Pipa bawah ini diselesaikan,”Pungkasnya.
Sementara itu Kapolsek Talang Ubi Kompol A.Darmawan SH melalui Aipda,Deni Hariyanto,S.H Selaku Babinkantibmas Kelurahan Talang Ubi Barat yang menengahi permasalahan ini supaya kedua belah pihak dapat menjaga situasi kondusif dan memberikan rasa aman kepada Masyarakat sekitar.
Liputan: Rahasmin Sawiran.