Pemerintah Kabupaten PALI, optimis bisa menurunkan angka kemiskinan.

Exif_JPEG_420

Pali, Beritapali.com – Pemerintah Kabupaten PALI, optimis bisa menurunkan angka kemiskinan hingga satu digit persentase. Hal itu dikatakan oleh Bupati PALI, Dr. Ir. H. Heri Amalindo, MM melalui Wakil Bupati PALI, Drs. H. Soemarjono saat diwawancarai sejumlah media, kemarin.

 

Mantan ketua DPRD PALI itu menerangkan bahwa saat ini angka kemiskinan di kabupaten PALI berada di 10,91%, sementara kemiskinan ekstrim sudah 1,05%.

Exif_JPEG_420

“Tentu kami optimis bisa mencapai target yang telah ditetapkan. Angka kemungkinan bisa turun menjadi satu digit, serta angka kemiskinan ekstrim bisa turun di bawah satu persen,” ujar politisi Partai Golkar itu.

 

Ia yakin Pemerintah Kabupaten PALI bisa mengejar hal itu sampai waktu yang telah ditentukan. Apalagi saat ini sedang penyusunan RKPD tahun 2025. “Dalam kesempatan inilah, OPD diminta untuk menyusun program yang selaras dengan penurunan angka kemiskinan dan angka stunting,” jelasnya.

 

Dalam kesempatan itu, Wabup meminta kerjasama seluruh OPD lingkup Pemerintah Kabupaten PALI. Karena program tersebut tidak akan berjalan dengan baik jika tidak didukung oleh semua pihak.

 

“Begitupun juga kepada masyarakat, stakeholder lainnya, pihak swasta untuk bersama-sama mendukung program pemerintah. Sehingga terciptanya masyarakat kabupaten PALI yang sejahtera sesuai visi misi PALI Serasi NIA,” tutupnya.

 

(Rahasmin/Tim).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *