‎Ketua DPRD Kabupaten PALI H. Ubaidillah, SH Meminta PT Medco E&P Pemulihan Lingkungan Paska Pembersihan Limba Minyak

‎Pali, Beritapali.com – Telah terjadi kebocoran pipa milik PT Medco E&P Indonesia (Medco E&P), Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) di bawah pengawasan SKK Migas di Desa Sungai Ibul, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), pada Senin (13/10).

‎Ketua DPRD Kabupaten PALI H. Ubaidillah, SH mengatakan terkait bocornya pipa apapun penyebabnya mohon maaf pada pihak terkait PT Medco yang bertanggung jawab atas limbah dari kebocoran Pipa Medco ini.

‎”Saya meminta pembersihkan kembali dan pemulihan limbah dan tanam tumbuh yang di akibatkan pecahnya pipa minyak ini kami persilahkan masyarakat berunding dengan pihak medco bagaimana solusi terbaiknya intinya kedua pihak Jagan saling dirugikan” ujar Ubaidillah.

‎Ubaidillah menjelaskan untuk sungai yang sudah tersebar minyak tentunya Medco harus bertanggung jawab namun kalau Masi bisa dibersihkan kembali oleh pihak medco intinya pihak medco harus bertanggung jawab atas pencemaran oleh pecahnya pipa yang di duga disabotase.

‎”Kami juga menghimbau kepada masyarakat Kabupaten PALI marilah kita menjaga yang ada di kabupaten PALI ini karena pipa Pertamina adalah aset kita dan apapun yang ada di kabupaten PALI ini adalah aset kita semua dan DBH kita terbesar dari migas jadi ayolah kita jaga bersama karena ini aset kita” Jelas Ubaidillah.

‎Senior Manager Communication Medco E&P Leony Lervyn mengatakan, Perusahaan menyayangkan terjadinya kembali tindakan perusakan pipa minyak sebagai Objek Vital Nasional (Obvitnas). Selain merugikan negara, tindakan tak bertanggung jawab tersebut juga bisa mengancam keselamatan masyarakat, merusak lingkungan hidup dan mengganggu pasokan energi untuk masyarakat. Terkait kejadian ini, Medco E&P telah berkoordinasi dengan aparat keamanan, instansi terkait, dan kepala desa setempat. ”Terima kasih atas dukungan semua pihak, semoga penanganan dapat berjalan dengan cepat, aman dan lancar. Sehingga, Medco E&P dapat terus beroperasi dan berkontribusi pada ketahanan energi nasional,” ujar Leony.

Baca Juga:  Tak Mau Kecolongan Bencana Kebakaran Jelang Kemarau, Polsek Penukal Utara Tinjau Kesiapan Peralatan Milik PT LKK.

‎(Rahasmin/Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *