HMI MPO Palembang Darrussalam Menggelar Kegiatan Basic Training LK-1

Palembang # Beritapali.com _ Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (HMI MPO)  Palembang Darrussalam menggelar acara Latihan Kader (LK-1). Dengan tema “Menumbuhkan Kader HMI yang Berjiwa Kritis dan Loyalitas Dalam Berorganisasi, Dengan Semangat Kebangsaan Serta Menjunjung Tinggi Rasa Kekeluargaan dalam Bingkai Keislaman”. Kegiatan LK-1 berlangsung di Green Paradise Marogan, Talang Jambe selama 3 (Tiga) hari 7-9 Juni 2024, kegitan ini di ikuti oleh mahasiswa yang masih berkuliah dari beberapa kampus yang ada di Sumatera Selatan.

Darul Kutni selaku Ketua Cabang Palembang Darrussallam mengatakan, Basic Training LK-1 adalah kegiatan rutin HMI MPO Palembang, karena melalui kegiatan LK-1 tersebut berharap bisa melahirkan kader ideologis yang berselimutkan almamater.

“Diadakannya kegiatan LK-1ini bertujuan untuk meregenarasi kader HMI yang memiliki spirit visioner serta mampu memanfaatkan kemajuan teknologi yang ada pada saat ini dengan cerdas” ujar Darul Kutni kepada awak media, Jumat (07/06/2024).

Ditempat yang sama Dimas Rahmatullah selaku Ketua pelaksana menyampaikan terimakasih kepada semua pihak khususnya panitia yang sudah membantu kelancaran dalam kegiatan Lk-1 tersebut.

“Selaku panitia dan selaku kader HMI MPO Palembang, harapan kami, semoga seluruh peserta yang mengikuti LK-1 pada hari ini hingga 3 (Tiga) hari kedepan mampu bertahan sehingga bisa menjadi kader yang progresif dan terus menanamkan nilai-nilai keislaman,” pungkasnya.

 

(Cha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *