Ketua FPGS, Apresiasi Dan Akui PPDB SMPN 1 Palembang Berjalan Sukses Serta Transparan

Beritapali.Com |Palembang – Forum Pemuda Garuda Sumsel atau FPGS menyampaikan apresiasi dan mengakui PPDB SMPN 1 Kota Palembang berjalan sukses dan transparan. Hal ini sebagaimana disampaikan langsung oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Wilayah FPGS Sumsel, Iqbal Tawakal saat menjumpai awak media mengatakan bahwa dirinya selaku ketua organisasi pemuda mengakui sekaligus memberikan apresiasi kepada Kepala Sekolah SMPN 1 yang telah sukses dalam melaksanakan PPDB tahun 2023, Minggu (09/07/23).

Iqbal Tawakal yang juga merupakan salah satu orang tua atau wali murid menjelaskan bahwa PPDB khususnya di SMPN 1 Palembang sudah selesai dengan catatan sukses tanpa adanya keluhan atau persoalan. Hal ini perlu kita beri apresiasi dan dukungan supaya kedepannya proses belajar mengajar tidak ada hambatan dan bisa lebih ditingkatkan lagi guna menunjang prestasi baik bagi siswa/i maupun pihak sekolahan.

PPDB untuk jalur Afirmasi, diambil memang betul-betul bagi calon siswa yang kurang mampu. Kalau untuk jalur tes mandiri memang diambil dari nilai terbaik yang lulus tahapan tes. Dan tidak ada jual beli bangku serta tidak ada pungutan biaya, jelas Iqbal.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kepala Sekolah SMPN 1 Palembang yang sudah sukses melaksanakan PPDB. Saya juga mengapresiasi pelaksanaan PPDB di sekolahan tersebut yang transparan. Untuk jalur Afirmasi contoh salah satunya adalah anak saya sendiri dan tes mandiri itu diambil dari hasil tes dengan nilai terbaik serta tidak ada jual beli bangku di sekolahan,” jelasnya.

Selain itu, Iqbal berharap, “seandainya semua sekolahan SMPN di Palembang ini melaksanakan PPDB seperti SMPN 1, saya yakin dan percaya tidak akan menyebabkan persoalan dikalangan masyarakat karena prosesnya transparan yang dijalankan secara profesional dan bijaksana,” ungkap Iqbal.

Baca Juga:  Sukseskan Ketahanan Pangan Nasional  Serda Suko Wibowo Bersama Warga  Panen Padi Sawah Milik Pak Medi

Iqbal menambahkan jika di SMPN 1 Palembang itu tidak memungut biaya apapun, baik uang pangkal atau uang bangunan sama sekali tidak ada.

“Tidak ada uang pangkal atau uang bangunan. Malahan anak saya sendiri, secara pribadi dibantu oleh Kepala Sekolah pakai duit pribadi untuk baju anak saya. Tentunya yang seperti ini perlu kita dukung dan berikan apresiasi dan penghargaan atas semua yang telah dikerjakan oleh Kepsek SMPN 1 Palembang yang sudah bekerja dengan baik dan benar,” tutupnya.

Senada dengan yang diungkapkan oleh Iqbal Tawakal tadi, Kepala Sekolah SMPN 1 Palembang, Hj. Hastia, S.Pd, M. Si, pun mengatakan hal yang sama bahwa terkait pelaksanaan PPDB tersebut sudah berjalan sebagaimana mestinya. Untuk jalur Afirmasi memang betul-betul bagi calon siswa yang kurang mampu, dan untuk jalur tes mandiri memang diambil dari nilai yang terbaik serta tidak ada jual beli bangku.

“Selain itu tidak ada juga uang bantuan baik uang pangkal atau uang bangunan sama sekali tidak ada. Kalau memang disini ada dugaan kecurangan atau jual beli bangku, silahkan kita cek nilainya, kita buka-bukaan disini dan transparan,” tandasnya.

(Cha)

Sumber : Rilis Affan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *